P3KKN Mengadakan Rapat Persiapan Pelaksanaan KKN XXV

Darussalam (2/5/2024) Pusat Pengembangan dan Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (P3KKN) Universitas Syiah Kuala mengadakan rapat persiapan bersama Koordinator Lokasi (KOSI) yang baru terpilih. Rapat yang berlansung di ruang sidang Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Syiah Kuala dibuka oleh Kepala P3KKN USK Drs. Zulfitri, M.Biomed dan kata sambutan oleh Wakil Ketua LPPM Bidang Pengabdian kepada Masyarakat Dr. Dra. Sulastri, M.Si. Dalam sambutannya Sulastri menyampaikan tentang beberapa hasil pertemuan dengan Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Besar terkait dengan masukan-masukan dari pihak pemerintah daerah yang dapat dimasukkan kedalam program KKN terutama SIGAP. Terkait dengan hal itu Dr. sulastri menambahkan bahwa dalam rangka meningkatkan keberhasilan program KKN dilapangan, hendaknya gampong yang menjadi lokasi pelaksanaan KKN adalah gampong yang aparatnya betul-betul kooperatif agar manfaat program dapat langsung dirasakan oleh  masyarakat.

Pengarahan bagi Kosi baru

Rapat persiapan pelaksanaan KKN Periode XXV bersama para KOSI ini juga diwarnai oleh wajah-wajah baru yang mulai bertugas sejak tahun ini. Oleh karena itu Drs Zulfitri, M.Biomed selaku kepala P3KKN USK mengambil kesempatan untuk memberikan pengarahan kepada para KOSI yang baru bertugas terkait dengan mekanisme, tugas, dan tanggung jawab seorang Koordinator Lokasi P3KKN, termasuk menceritakan tentang berbagai permasalahan yang pernah terjadi dilapangan sebagai masukan bagi KOSI dalam menyelesaikan masalah nantinya.(El)

Add a Comment

Your email address will not be published.